JEMBER - Desa Rowosasi Kecamatan Sumberjambe Kabupaten Jember memiliki air terjun yang layak dikembangkan menjadi obyek wisata, pada Selasa 05/07/2022 dilaksanakan pengecekkan dalam rangka penyusunan rencana pembangunan oleh Muspika Sumberjambe.
Hadir pada kesempatan tersebut diantaranya Danramil 0824/05 Sumberjambe diwakili oleh Peltu Joko S, Polsek diwakili Aiptu Yahanis, Sekcam Sutjahyo, Kasi PMD dan Kades Rowosari Hj Jamilah.
Terkait kegiatan tersebut Danramil 0824/05 Sumberjambe Kapten Inf M Hari Yuwono, saat kami wawancarai pada Rabu 06/07/2022 menyampaikan, bahwa air terjun 7 Bidadari ini memang sudah lama menjadi rencana salah satu obyek wisata yang akan dikembangkan oleh Pemerintah Daerah, kami tentunya sangat mendukung dengan rencana tersebut.
Baca juga:
Sulawesi | A Indonesian Travel Film
|
Kita mendukung upaya tersebut sebagai upaya dalam meningkatkan perekonomian warga, dengan demikian maka akan semakin memantapkan ketahanan wilayah. Jelas Danramil.
Hal senada juga disampaikan Dandim 0824/Jember, Letkol Inf Batara C Pangaribuan saat kami mintai konfirmasinya terkait hal tersebut.
Kita justru mendorong masing-maasing desa memiliki keunggulan yang bernilai ekonomi, dengan memanfaatkan kekhasan masing-masing, misalnya alam yang dapat dijadikan tempat wisata, produk kerajinan unggulan, peternakan dan lain-lain, sehingga mampu mendorong peningkatan perekonomian warga secara global.
Baca juga:
Melbourne, Festival of Youth and The Art
|
Dengan meningkatkan perekonomian desa-desa, maka pembangunan akan meningkat dan kemajuan daerah akan meningkat, yang bermuara pada mantapnya pertahanan masyarakat. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)